Transformers 2

Revenge of The Fallen
Pengorbanan Optimus Prime

Dua tahun sudah kita menunggu sekuel dari film robot paling menggemparkan di tahun 2007 lalu. Kalau dulu dihadirkan sekitar 14 robot, sekarang diramaikan lebih dari 30 robot! So, lets rock the world…!

Setelah lulus SMA, Sam Witwicky (Shia LaBeouf), berencana meneruskan kuliah. Saat Sam sedang mengemasi barang-barangnya, tanpa sengaja dia memegang pecahan kubus berenergi (Allspark) yang telah lama disimpannya. Melalui kontak mata, simbol-simbol misterius tersebut meresap ke dalam otaknya. Sam pun, menjadi incaran para Decepticons (robot jahat), yang mengincar rahasia besar di balik Allspark tersebut.

Diceritakan, The Fallen (pimpinan Decepticons), salah satu robot terkuat dan terkejam, terobsesi mendapatkan Allspark, yang bisa menuntunnya menuju sebuah alat tersembunyi di Piramid Giza Mesir- yang mampu menyerap energi matahari, dan bisa membuatnya menguasai bumi dan planet lainnya. Bersama Megatron yang berhasil dibebaskan, The Fallen mengejar Sam dan keluarganya, bahkan, berhasil mengalahkan pimpinan para Autobots (robot baik), Optimus Prime!

Dari sekian robot di Transformers 2: Revenge of The Fallen, ada robot bernama Devastator (Decepticons), yang merupakan gabungan dari 7 robot! Kecepatannya digambarkan lebih dari 600km/jam, sedangkan kalau bagian-bagian Devastator disusun satu per satu ke atas, tingginya diperkirakan 58 kali Empire State Building! Bravo Michael Bay…

Meskipun dari segi cerita lebih kompleks di sesion pertamanya, sang sutradara, Michael Bay dan krunya, rupanya memberikan kompliment dengan ekstra kerja keras, menghasilkan special effect dan gerakan robot yang bertransformasi dengan halus dan sempurna. Budjet sekitar 200 juta dolar! Hasilnya, film ini benar-benar memanjakan mata dan telinga transformers lover’s. Just don’t miss it!

Directed by
Michael Bay Michael Bay

Produced by
Steven Spielberg (executive)
Brian Goldner (executive)

Written by
Roberto Orci Roberto Orci
Alex Kurtzman Alex Kurtzman

Starring
Shia LaBeouf
Josh Duhamel
Megan Fox
Tyrese Gibson
John Turturro
Jon Voight
Anthony Anderson
Rachael Taylor
Bernie Mac

Music by
Steve Jablonsky

Durasi 143 menit
Budget 150 juta dollar
Pendapatan kotor 710 juta dollar


(liputan Deezak Gerbang Indonesia & Wikipedia)



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Biografi Sugoy Suhendra

DIBUTUHKAN HOST PROGRAM TV